Rotasi Jabatan, Herawati Kini Jabat Kabid Statistik di Diskominfo PALI

PALI, PS – Herawati. SPd.SD.,M.Pd, sosok yang sebelumnya dikenal luas karena dedikasinya sebagai Kepala Bidang (Kabid) PAUD dan Pendidikan Non-Formal (PNF) di Dinas Pendidikan Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), kini mendapatkan jabatan baru sebagai Kabid Statistik di Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) PALI.

​Informasi ini disampaikan langsung oleh Herawati melalui pesan WhatsApp pribadinya kepada awak media JON.com pada Rabu (3/9/2025).

​Selama menjabat sebagai Kabid PAUD dan PNF, Herawati dikenal memiliki semangat dan motivasi tinggi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di PALI. Berbagai program telah ia canangkan dengan tujuan mulia untuk memajukan sektor pendidikan anak usia dini dan non-formal.

Ia berharap, di bawah kepemimpinan Kabid yang baru, kinerja PAUD dan PNF dapat semakin efektif dan bermutu.

​Dengan jabatan barunya, Herawati mengaku siap beradaptasi dengan lingkungan dan tugas-tugas yang baru. Ia berkomitmen untuk memberikan kontribusi positif bagi Diskominfo, meningkatkan kerja sama tim, dan membantu mewujudkan tujuan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Kabupaten PALI.

Liputan: Lendri

Editor: Joni Karbot, S.Th.I